LAMPUKUNING.ID, JAMBI-Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi H. Sudirman membuka kegiatan Vaksinasi Massal di Kantor Gerakan Pramuka Provinsi Jambi, Senin (23/08/2021).
Ketua Kwarda Jambi didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi dan Unsur Pimpinan Kwarda Jambi.
Peran pramuka ditengah pandemi Covid-19 yaitu menjadi duta perubahan perilaku dalam rangka mengedukasi masyarakat dalam menerapkan Protokol Kesehatan agar terhindar dari covid-19. Program duta perubahan perilaku ini masih terus berjalan dan kwartir nasional terus menghimbau anggota pramuka baik itu peserta didik maupun anggota dewasa untuk menjadu duta perubahan perilaku.
Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jambi bekerja sama dengan dinas kesehatan provinsi jambi melaksanakan Vaksinasi Covid-19 untuk keluarga Besar Kwarda Jambi yang akan menjadi panitia kegiatan PWN dan Msyarakat Umum.
“Sebagaimana yang kita ketahui pandemi Covid-19 ini blm menunjukkan grafik yang menurun. Oleh karena itu kita telah berupaya untuk melakukan tindakan pencegahan yaitu dgn upaya 5M. Kami tetap melakukan upaya yaitu 3T, Tracking, Testing dan trearment (penanganan Kasus covid). Upaya yang sangat strategis terakhir yaitu Vaksinansi. Target Pemerintah untuk melakukan vaksinasi sebesar 2,6 juta. Tetapi sekarang baru tercapai 28%”. Ujar Kadis Kesehatan.
“Hari inu Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jambi bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi melakukan vaksinasi bagi warga Pramuka Jambi dan Masyarakat yang belum divaksinasi. Kita menargetkan lebih kurang 380 peserta masyarakat yang divaksin dan bisa terealisasi dan terlampui. Ini bagian upaya bakti pramuka jambi kepada pemerintah dan juga masyarakat karna salah satu antisipasi dalam mengatasi pencegahan Covid-19 yaitu dengan Vaksinasi. Vaksinasi adalah bagian dari upaya memberikan kekebalan imunisasi tubuh kita, semoga hal yang kita lakukan dapat bermanfaat sekaligus kerja nyata dari Pramuka Jambi” ujar Ketua Kwarda Jambi.(Rza/Adv)