Pererat Silaturahmi Babinsa Koramil 416-02/Tanah Tumbuh Komsos Bersama Warga Binaan

LAMPUKUNING.ID,MUARA BUNGO-
Eratkan Silaturahmi, Babinsa Koramil 416-02/Tanah Tumbuh Sertu M. Zen melaksanakan kegiatan Komsos dengan masyarakat Desa Sungai Puri Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo, Jumat (03/06/2022).

Bacaan Lainnya

Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.

Dalam kesempatan tersebut babinsa menyampaikan agar kita selalu menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa dengan selalu menjalin silaturahmi sehingga tetap tercipta suasana yang kondusif di wilayah binaan. Babinsa juga tidak lupa menyampaikan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari tetap pakai masker apabila ada kegiatan vaksin agar jangan takut karena Babinsa sudah selesai menjalaninya dengan hasil sehat.

Selain itu Babinsa juga menghimbau agar kita tidak mudah terprovokasi dengan isu yang belum jelas kebenarannya sehingga rentan terjadi kesalahpahaman yang mengakibatkan bentrok antara sesama warga di desa binaan, pesan Babinsa agar selalu menjaga kekompakan antar sesama masyarakat demi terwujudnya keutuhan NKRI.
(Gas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *