Satgas TMMD ke-103 Gelar GOT TALENT

KUALA TUNGKAL, Lampukuning.id – Hari Minggu ini Indonesia merayakan Hari Sumpah Pemuda ke-90. Menyambut hari bersejarah itu, Satgas Kodim 0419/Tanjab mengadakan kegiatan kepemudaan, yakni Mendahara Got Talent 2018.

Kegiatan yang memperebutkan Piala Dandim 0419/Tanjab ini digelar di Dermaga pelabuhan Syahbandar Mendahara di Kelurahan Mendahara Ilir Kecamatan Mendahara tepat tanggal 28 Oktober 2018 ini, yang diikuti oleh seluruh pelajar sekolah SD, SMP dan SMA setingkat serta untuk Umum di Kecamatan Mendahara.

Acara pembukaan yang dilakukan Minggu sore ini (28/10) langsung dihadiri oleh Dandim 0419/Tanjab selaku Dansatgas TMMD ke 103 Letkol Inf M. Arry Yudistira, S.I.P, M. I. Pol, yang juga membuka acara tersebut.

Mendahara Got Talent ini sendiri diprakarsai oleh Karangtaruna Tembikar Mendahara pimpinan saudara Rudy Salam, bekerjasama dengan Kodim 0419/Tanjab

“Saya senang di hari menjelang Sumpah Pemuda, anak-anak muda berkumpul di Dermaga Syahbandar Mendahara dengan melalukan kegiataan positif seperti ini,” ujarLetkol Arry dalam pembicaraan lewat telepon selular.

“Kegiatan ini adalah salah satu cara untuk menghilangkan kejenuhan pemuda. Dari sore sampai malam para peserta akan menunjukkan bakatnya masing – masing yang tentunya positif. Oleh karena itu semua pihak harus mendukungnya,” tutur Letkol Arry.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *