Terkait Viral Video Perkelahian Remaja, Ini Kata Polres Tanjab Barat

(7 remaja 2 diantaranya wanita, saat ini di amankan di polres Tanjab Barat.-foto :LK10)

TANJAB BARAT, LAMPUKUNING.ID- Sempat viral di media sosial 2 kelompok remaja lakukan perkelahian di simpang lampu merah Jalan Patunas Tempat Kejadian Perkara (TKP) , Selasa (02/04/2024).

Mendengar laporan dari masyarakat terkait perkelahian 2 kelompok remaja tersebut, Polres Tanjab Barat langsung menerjunkan Personel dan lakukan pengamanan remaja yang terlibat perkelahian.

Sebanyak 7 Remaja di amankan oleh Personel Polres Tanjab Barat, dimana 2 diantaranya remaja perempuan.

Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Agung Basuki, S. IK., MM. video viral perkelahian 2 kelompok remaja di simpang lampu merah Jalan Patunas, untuk para pelakunya malam itu juga langsung di amankan.

“Perkelahian 2 kelompok remaja terjadi sekitar Pukul 22.40 Wib, selasa malam. pelakunya sudah kita amankan dan kita lakukan mediasi di Mako Polres Tanjab Barat”. Pungkas Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Agung Basuki, Rabu (03/04/2024).

Dalam perkelahian tersebut melibatkan 7 orang remaja dan 2 (Dua) di antara mereka perempuan.

“Ketujuh Remaja tersebut berinisial AD (23), SN (19), RF (16) pihak pertama. berselisih dengan NZ perempuan (15), SN perempuan (18), RS (19) dan AL (21) yang keseluruannya warga Kecamatan Tungkal Ilir”. Ucap Kapolres Tanjab Barat

Awal mula perkelahian menurut Kapolres keterangan dari NZ yang ingin meminta tolong untuk di jemput oleh mantan pacarnya melalui WhatshApp.

Kemudian RF melakukan Video Call ke NZ yang pada saat itu lagi bersama RS, dan ada ucapan RS yang membuat tersinggung.

“Setelah itu RF mengajak RS mengajak bertemu di Stadion Persitaj yang oleh RS mengajak AL menjumpai RF bersama 6 (Enam) orang temannya di tempat kejadian perkara”. Ungkap Kapolres

Mendapati adanya informasi terkait perlelahian, piket penjagaan dan piket fungsi bersama anggota Satreskrim Polres Tanjab Barat, langsung kelokasi dan melakukan pengamanan.

“Pasca diamankan ketujuh Remaja ini kita berikan pembinaan dan membuat Pernyataan Damai”. Kata Kapolres

Terkait kejadian tersebut Kapolres Tanjab Barat, menghimbau agar masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban selama Bulan Suci Ramadhan. (LK10).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *