LAMPUKUNING.IDJAMBI – Babinsa Koramil 415-04/MB Sertu Bambang Sutomo membantu warga membangun rumah di RT 06 Desa Ladang Peris. Program bedah rumah termasuk kegiatan fisik TMMD Ke-105 tahun 2019.
Rumah atas nama Juriani sampai saat ini sudah terpasang, pondasi, batu-bata, sebagian dinding, tiang, konsen yang di perkirakan sekitar 20 persen kondisi fisiknya.
“Kita targetkan sekitar 80 persen sebelum pembukaan TMMD pada 10 Juli mendatang,” katanya, Rabu (3/7/2019) kepada wartawan.
Dia menargetkan hari ini selesai pemasangan atap dan didinding bagian depan rumah serta dinding kamar tidur.(*/sm)