Tim Vaksin Mobile Kodim 0416/Bute Disambut Antusias oleh Warga 

Tim Vaksin Mobile Kodim 0416/Bute Disambut Antusias oleh Warga 
Warga saat di vaksinasi oleh Tim Vaksin Mobile Kodim 0416/Bute.

LAMPUKUNING.ID,BUNGO- Serbuan Vaksinasi Covid-19 kembali dilaksanakan Tim Mobile Kodim 0416/Bute, dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan pelaksanaan vaksinasi dalam upaya mempercepat pembentukan Herd Immunity.

Pada hari ini, Kamis (21/10/2021). Kegiatan vaksinasi tahap pertama dan kedua dilaksanakan di Desa Sumber Harapan Kecamatan Pelepat Ilir Kabupaten Bungo.

Bacaan Lainnya

Dandim 0416/Bute Letkol Inf Arianto Maskare Subagio,S.Sos.,M.Si melalui Danramil 416-06/Muara Bungo Kapten Inf Sayful Anwar mengatakan, untuk mempercepatan pembentukan herd immunity, Tim Vaksin Mobile Kodim 0416/Bute kembali menggelar vaksin, yang mana ini ialah upaya serbuan vaksinasi yang sebelumnya sudah berjalan.

“Melihat antusias warga masyarakat yang tinggi untuk mengikuti vaksin, diharapkan mempercepat pembentukan herd Immunity dan tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19 di Bungo. Sementara itu, menyesuaikan ketersediaan vaksin, maka pemberian dosis ke 1 dan 2 masih akan terus dilanjutkan secara bertahap” ujar Danramil.

Kapolkes 02.10.11 Bungo Tebo Serma Sularno mengatakan, selain melibatkan petugas kesehatan Polkes 02.10.11 Bungo Tebo dan para babinsa, serbuan vaksinasi juga mendapat dukungan dari pihak Dinas Kesehatan Bungo dan Puskesmas Kuamang Kuning I.

“Jenis vaksin yang digunakan hari ini adalah vaksin sinovac sejumlah 226 orang warga terdaftar PCare TNI. Untuk Dosis pertama sebanyak 31 orang dan dosis kedua 195 orang kegiatan berjalan lancar,” katanya.(Gas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *