Bupati Bungo H.Mashuri Halal Bi Halal Bersama Masyarakat Tiga Kecamatan

Bupati Bungo H.Mashuri.SP.ME

LAMPUKUNING.ID,BUNGO – Pemerintahan Kabupaten (pemkab) Bungo gelar acara halal bi halal dengan masyarakat tiga kecamatan, Jujuhan, Jujuhan ilir dan Limbur Lubuk Mengkuang. Kegiatan ini dipusatkan di Wisma Ali sudin Rumah Dinas Bupati Bungo, Rabu (12/06/2019).

Hadir bersama Bupati Bungo H Mashhuri dan Wabup H Safrudin Dwi Apriyanto, Sekda H Ridwan Is,Ketua TP PKK Hj.Verawaty, Kepala OPD, Kabag, Camat dan pegawai lainnya di jajaran Pemkab Bungo.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Bupati Bungo H Mashuri mengucapkan terima kasih kepada masyarakat tiga kecamatan yang telah berkunjung ke Rumah Dinas Bupati Bungo setiap tahunnya.kegiatan silaturahmi kali ini merupakan yang ketiga kalinya.

“Izinkan kami dalam suasana di bulan syawal ini menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah 2019 masehi. Mohon maaf lahir dan bathin. Mudah-mudahan allah mempertemukan kita di bulan ramdhan di tahun depan,” kata Bupati Mashuri.

Bupati H Mashuri juga mengharapkan halal bi halal ini dapat menjadi perantara untuk menyampaikan aspirasi tuk masyarakat.

“Banyak harapan masyarakat mungkin belum sepenuhnya kita penuhi, terlebih lagi infrastruktur seperti jalan, jembatan, irigasi, kemudian pendidikan, kesehatan, Tentu dengan masukan masukan yang di sampaikan oleh tokoh masyarakat tadi menjadi catatan bagi kita dan ini akan kita tindak lanjuti,” kata Bupati Bungo H Mashuri.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *