BUNGO, Lampukuning.id – Bupati Bungo H Mashuri membuka Seminar Kepribadian yang digelar Darma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bungo bertempat di Gedung DWP, Kamis (15/11).
Seminar tersebut dihadiri Sekda Bungo, H Ridwan Is, Kepala OPD lingkup Pemkab Bungo, Ketua TP PKK Bungo, Hj Verawaty, Ketua DWP Bungo, Hj Yulyasfayanti Ridwan, Anggota DWP se–Kabupaten Bungo dan para tamu undangan.
Seminar Kepribadian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya anggota DWP agar menjadi pribadi yang cerdas.
Bupati Bungo H Mashuri dalam kesempatan itu memberikan apresiasi yang tinggi kepada DWP Bungo. H Mashuri berharap melalui seminar kepribadian, para anggota DWP bisa memahami posisinya sebagai istri dan orang tua.
“Kita berikan apresiasi yang tinggi, ini Program kerja tahunan Darma Wanita Persatuan, kita harapkan ibu-ibu memahami posisinya sebagai istri dari pada suaminya, dan sebagai orang tua,” ujarnya.
Lanjutnya, anggota DWP yang terdiri dari kaum Ibu-ibu ini, adalah komponen penting dan berkontribusi besar terhadap pembangunan bangsa. “Termasuk Kabupaten Bungo,” ungkapnya.
Orang nomor satu di Bungo ini berharap, Seminar Kepribadian dapat memberikan wawasan kepada ibu–ibu Darma Wanita.
Pada Seminar tersebut, DWP mengundang tokoh nasional, Ratih Sanggarwati yang saat ini menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI). (ren)