Kapolsek Muara Bungo Beri Himbauan Kepada Warga Tekan C3

WWC. KAPOLSEK MUARA BUNGO. IPTU. IRGAZALI SE.MP4 snapshot 02.50 2020.11.03 12.43.10
Kapolsek Muara Bungo, Iptu Irgazali, SE

LAMPUKUNING.ID, BUGNO – Terkait adanya warga binaan Lapas Kelas IIB Muara Bungo yang mendapatkan asimilasi tahun 2020. Dalam rangka upaya dari memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, Polsek Muara Bungo intensif melaksanakan Patroli Dialogis kewilayahan untuk mengantisipasi tindak pidana C3 (Curat Curas Curanmor) sehingga dapat menekan tindak kejahatan di wilayah hukum Polsek Muara Bungo.

Patroli yang dilakukan petugas guna mengantisifasi terjadinya tindak kriminalitas, seperti copet jambret serta curanmor yang terjadi di tempat tempat keramaian sehingga tidak ada masyarakat menjadi korban kejahatan.

Kapolsek Muara Bungo Iptu.Irgazali,SE menghimbau “kepada masyarakat Kabupaten Bungo khususnya diwilayah hukum Polsek Muara Bungo untuk meningkatkan kewaspadaan saat bepergian ke pasar dan tidak menggunakan perhiasan yang dapat memancing terjadinya aksi kejahatan,” tukasnya. (gas)