LAMPUKUNING.ID, BUNGO – Seorang bocah berusia 6 tahun tewas dalam peristiwa tabrak lari di Jalan Tanah Tumbuh Lama, Dusun Air Gemuruh Kecamatan Bathin III, Bungo pada Kamis (09/05/2019) sekira pukul 14.30 WIB.
Korban berinisial ID (6) warga RT 08, Dusun Air Gemuruh. Kasat Lantas Polres Bungo AKP. Abdul Aziz Solahuddin, SH.,S.IK melalui Kanit Laka Lantas Polres Bungo AIPDA. Adhi Kurniawan membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.
“Kendaraan yang tidak diketahui identitasnya datang dari arah Tanah Tumbuh, sesampainya di Dusun Air Gemuruh menabrak pejalan kaki dengan inisial ID (6) yang sedang menyebrang jalan,” ujarnya.
Korban meninggal dunia saat di rawat di RSUD H. Hanafie Muara Bungo. (gas)