LAMPUKUNING.ID, KABUPATEN BUNGO- Kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah hukum Polres Bungo, yang terjadi pada hari Jumat
(29/01/2021) sekira pukul 00:30 dini hari, berlokasi di Jalan Lintas
Sumatera km 28 arah Bangko tepatnya Dusun Rantau Keloyang Kecamatan Pelepat Kabupaten Bungo.
Kasat lantas Polres Bungo IPTU. Agustina Wijayanty, S.I.K.,MM Melalui Kanit Laka Lantas Polres,IPDA. Agus Puji Santoso,SE Mengatakan, “Benar bahwa telah terjadi peristiwa kecelakaan beruntun, 3(tiga) kendaraan yang terlibat langsung.
atas peristiwa tersebut 2(dua) korban jiwa, 1(satu) orang luka berat, dan 1(satu) orang luka ringan.
“Adapun kendaraan yang terlibat Kecelakaan yakni, antara kendaraan Bus ALS dengan Kendaraan sedan mobilio warna hitam dan Kendaraaan minibus tuchson warna putih.
Diketahui bahwa Pengemudi Kendaraan Bus ALS tidak diketahui identitas nya tidak ada dilokasi kejadian (Melarikan diri), selanjutnya Pengemudi kendaraan sedan mobilio yang dikendarai oleh Hari Kapri (44) warga Kecamatan pasar muara bungo. (Mengalami luka berat) dengan penumpangnya berinisial P-S(35) warga Kelurahan Sungai Pinang Kec Bungo Dani Kab Bungo (Meninggal Dunia di lokasi kejadian) Dan R(37) swasta, Kel Jaya Setia Kecamatan Pasar Muara Bungo Kab Bungo.(Meninggal dunia dalam perjalanan menuju RSUD H. Hanafie Muara Bungo) .
Sedangkan Pengemudi kendaraaan Minibus Tucson dikendarai oleh Frans Cepi (39) PNS, warga Kelurahan Sungai Pinang Kecamatan Bungo Dani (mengalami luka ringan).
Diketahui kronologis kejadian berawal, saat Kendaraan Bus ALS sedang berhenti di bahu jalan mengarah ke Bungo karena mengalami kerusakan mesin.
yang sebelumnya pengemudi meninggalkan mobil tersebut dan tidak menghidupkan lampu kendaraan dan tidak memasang rambu-rambu ditabrak dari belakang oleh kendaraan sedan Mobilio, selanjutnya datang dari belakang kendaraaan hyunday tucson menabrak dari belakang dengan kendaraan sedan Mobilio tersebut.
Atas peristiwa kecelakaan tersebut, ketiga Kendaaraan yakni, Bus ALS mengalami kerusakan pada bagian belakang, kendaraan kendaraan sedan mobilio mengalami kerusakan pada seluruh body dan kendaraaan minibus Tucson mengalami kerusakan pada bagian depan.”ucapnya.
(Gas)