Paripurna HUT Kab Merangin Ke- 74 di- Gedung DPRD Merangin Berlangsung Khidmad dan Lancar

Gubernur Provinsi Jambi H. Al Haris, Pj Bupati Merangin H. Mukti, Ketua DPRD kab Merangin beserta pimpinan lainnya, dalam suasana rapat Paripurna HUT kab Merangin ke- 74,tahun 2023. (LK03)

MERANGIN.LAMPUKUNING.ID — Rangkaian rapat Pari Purna HUT Kabupaten Merangin ke- 74 dilaksanakan pada 23/12/2023 di gedung DPRD Merangin berjalan khidmad serta lancar.

HUT kabupaten Merangin ke- 74 tahun 2023 yang mengusung tema ” Merangin Bersatu, Merangin Maju” yang berlangsung di gedung DPRD Merangin tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Provinsi Jambi H. Al Haris, kepala OPD Provinsi Jambi, Pj Bupati Merangin serta kepala daerah dari kabupaten tetangga.

Herman Efendi selaku ketua DPRD Merangin, memimpin rapat paripurna HUT Kabupaten Merangin ke 74 ini didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Merangin Zaidan Ismail dan Ahmad Kausari.

Pembacaan pidato HUT Kabupaten Merangin disampaikan oleh Mendagri Jenderal Polisi (Purn) Frof.Drs.H.M ,Tito Karnavian Ba.M.A.Ph.D, Republik Indonesia, serta mengharapkan Kabupaten Merangin dapat meningkatkan khususnya pada bidang kesehatan. Baik  posyandu, puskesmas, agar lebih aktif dalam masalah stunting, Supaya pertumbuhan anak menjadi lebih bagus.

“Kami bisa meningkatkan kesehatan, khususnya pemerintah dan stekolder yang berperan pada bidang kesehatan. Agar dapat memberikan pelayanan yang baik, karena agar lebih aktif khususnya pada masalah stunting. Ini saya tegasnya, karena pertumbuhan anak penerus bangsa lebih bagus,” himbaunya.

Begitu juga pada kata sambutan Gubernur Jambi, H. Al Haris,S.Sos.,M.H menyampaikan semoga kedepan Kabupaten Merangin yang sebagi tempat harinya selalu tetap menjadi motivasi kepada kabupaten lainnya. Serta kedepan menjadi Kabupaten Merangin yang lebih maju.

“Semoga merangin selalu memberikan motivasi dan semangat, semoga merangin lebih maju dan sukses.” ungkapnya.

Perayaan hari jadi ini dihadiri Anggota DPD RI, Elviana serta Angel Lelga, Caleg DPR RI dapil Jambi.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto terlihat hadir bersama Khafid Moein, yang juga mantan Wakil Bupati Merangin. Evi Suherman dan Musharudin juga hadir dari DPRD Provinsi.

Terlihat hadir, Pj Bupati Sarolangun dan Pj Bupati Kerinci dalam kegiatan dengan memakai pakaian khas Teluk Belango dan Tekuluk.

Dibanding tahun lalu, perayaan HUT Ke 74 lebih ramai dengan kehadiran istri dan keluarga tamu undangan

Unsur Forkopimda Merangin terlihat hadir bersama para pimpinan OPD Pemkab Merangin. Juga terlihat para kades berada di VIP C hadir dalam Rapat Paripurna

Menariknya, Rapat Paripurna ke 74 ini terlihat dihadiri lebih ramai dengan tamu undangan dibanding tahun sebelumnya. Bahkan, staff harus menambah kursi lantaran tamu membawa istri dan anak dalam kegiatan ini.*LK03″

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *