( Personel Satlantas Polres Bungo Pasang papan himbauan ,Jum’at 28/04/2023.- foto:dok-HPB )
lampukuning.id,Muara Bungo -Dalam rangka menciptakan keamanan, keselamatan dan ketertiban serta kelancaran berlalulintas, Satlantas Polres Bungo melakukan kegiatan pemasangan papan himbauan di tiga titik (lokasi) dalam wilayah hukum Polres Bungo, Jum’at (28/04/2023).
Kegiatan tersebut dipimpin Kasat Lantas Polres Bungo IPTU Stefan Thomas Lumowa , S.Trk, S..I.K, yang diikuti oleh personel Satlantas Polres Bungo.
Kasat Lantas Polres Bungo IPTU Stefan Thomas Lumowa mengatakan papan himbauan lalu lintas tersebut dipasang di tiga lokasi jalur lintas sumatera yakni di Babeko, Jujuhan dan Rantau Keloyang.
“Papan himbauan tersebut dipasang merupakan salah satu bentuk upaya pencegahan terjadinya kecelakaan lalulintas dan mengajak seluruh masyarakat menciptakan keamanan, keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas,”ucap IPTU Stefan Thomas Lumowa.(*/HPB)