LAMPUKUNING.ID,JAMBI – Hingga hari kelima sejak peletakan batu pertama, rumah percontohan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0415/Batanghari terus di genjot pengerjaanya.
Kondisi umah milik Sriyono (40) warga RT 09 Desa Ladang Peris, Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari itu sampai saat ini sudah memasuki angka 15 persen.
Dan SSK Satgas TMMD ke-105 Kodim 0415/Batanghari pada Senin 15 Juli 2019 kembali meninjau pengerjaan. Peninjauan bertujuan untuk memastikan pengerjaan tetap berjalan dengan aman dan lancar.
“Pengerjaan saya lihat semangkin baik, kendala tidak ada masyarakat dan satgas kerjasama membangun mudah-mudahan selesai tepat waktu,” kata Dan SSK Kapten Infantri Rilman.(*)