Harga Hewan Kurban Naik Hingga Rp1 Juta Per Ekor

LAMPUKUNING.ID,KOTA JAMBI – Jelang hari raya Idul Adha 1443 H Harga hewan kurban di Kota Jambi mengalami kenaikan hingga Rp1 Juta dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini dipicu merebaknya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang belakangan ini menyerang hewan-hewan ternak.

Bacaan Lainnya

Saat ini, harga satu ekor sapi Bali di kandang Pak Indra, Seorang peternak di Kawasan Mayang, dihargai mulai Rp17,5 juta hingga Rp18 juta dan Rp3 juta untuk satu ekor kambing.

“Kalau dibandingkan tahun lalu, rata-rata naik per ekornya Rp1 juta. Ini memang dari Idul Fitri mahal. Harga daging naik bukan cuma di Jambi,” ujar Indra, Rabu, (22/6).

Dikatakan Indra, kenaikan harga hewan kurban ini juga disebabkan akibat wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang melanda. Kemudian juga, untuk menjaga kesehatan dan mencegah PMK maka dirinya harus memberikan obat-obatan serta vitamin kepada hewan ternaknya.

“Biaya perawatannya lebih, obat-obatan juga satu minggu sempat hilang. Dan ketika datang langsung melejit harganya,” katanya.

Selain itu, sapi kurban yang ada dikandangnya didatangkan langsung dari provinsi Lampung. Indra mengatakan, dirinya merasa terkendala dan terdampak akibat PMK.

“Sekarang kendala berat bagi kami, karena kalau dulu dapat surat langsung berangkat. Tapi sekarang harus dicek lagi dengan dokter hewan baik di sana maupun saat datang di Jambi,” jelasnya.(LK07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *