LAMPUKUNING.ID, KOTA JAMBI – Dalam rangkaian kunjungan kerja di Kabupaten Bungo untuk hadiri Peringatan Hari Jadi ke-54 Kabupaten Bungo, Wali Kota Jambi Dr. H. Syarif Fasha, ME menyempatkan diri untuk menyapa masyarakat Bungo.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Fasha menyerahkan bantuan sosial kursi roda bagi masyarakat yang membutuhkan dibeberapa lokasi dalam wilayah Kabupaten Bungo (18/10).
Program Berbagi Kursi Roda Gratis merupakan program sosial Wali Kota Jambi, yang bersumber dari gaji dirinya sebagai Wali Kota yang tidak pernah diambil selama menjabat dan telah diinisiasi sejak dirinya sebagai Wali Kota pada periode pertama dan dilanjutkan hingga kini.
Selain melaksanakan aksi sosial serahkan bantuan kursi roda gratis, Wali Kota Fasha juga menyempatkan diri untuk menyapa mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Bungo dan tokoh masyarakat, serta pemuda Bungo yang tergabung dalam KNPI. (red)